Tips Login Banyak Akun Facebook

Bukan rahasia lagi jika para marketer memiliki banyak akun sosial media, termasuk facebook. Banyaknya akun sosial media yang mereka miliki tentu saja ada motif atau tujuan-tujuan tertentu. Misalkan aku sendiri yang memiliki beberapa akun facebook, hal ini aku gunakan untuk promosi produk saja dan bukan untuk tujuan atau hal-hal yang negatif.

Banyak para pengguna facebook punya akun minimal 2 terutama untuk orang-orang Indonesia. Tapi ada juga lhoh orang yang punya beberapa akun sosial media misalkan facebook, ia gunakan banyak akun sosmed ini untuk stalking. Hayoo ngaku,, jangan-jangan kamu lagi.. hihi..

Akun social media lain yang bukan akun asli yang dimiiliki oleh seseorang biasa dinamakan akun kloningan. Di dunia maya akan kita temukan banyaknya akun klonengan semacam ini. Tujuannya pun bermacam-macam dengan menggunakan akun kloningan atau klonengan ini.

Ada orang yang beternak, tapi bukan beternak binatang melainkan beternak akun sosial media termasuk facebook. Ini memang benar-benar terjadi. Bukannya ternak ayam atau bebek atau binatang lainnya, tapi ternak facebook. Bahkan 1 orang bisa memiliki puluhan hingga ratusan akun facebook.
Untuk kamu yang memiliki banyak akun sosial media mesti hati-hati saat login. 


Cara Membuka Banyak Akun Facebook Dalam Satu Browser 

Tips Aman Login Banyak Akun Facebook

Masing-masing sentifitas sosial media itu beda-beda. Ada yang peka, begitu sensitif, ada juga yang kurang peka. Peka atau sensitif dalam hal ini dalam arti leluasanya para akun klonengan ini untuk menggunakan fasilitas sosial media yang mereka gunakan.  Aku cuma membahas top sosial media saja ya.Skala sensitifitas twitter tidak sepeka sosial media berikut ini :

Instagram

Sosial media instagram memang cukup peka, lebih peka dibandingkan twitter. Namun masih lebih peka sosial media di bawah ini

Facebook

Sosial media ini yang paling peka, sensitifnya luar biasa. Sama seperti produk google, ia mampu mengenali perangkat / device yang kita gunakan dan mampu membaca cace & cookies yang masih tersimpan di dalam browser.

Maka teman-teman apabila memiliki banyak akun facebook, ikutilah tips-tips penting ini saat login ke Facebook.  Semoga akun teman-teman gak mengalami hal yang pernah ku alami seperti ini, lihat di video ya  :


Dari video di atas bisa kita lihat bersama bahwa aku gak bisa masuk ke akun facebook karena saat ini akun fb ku terkunci dan meminta data-data yang valid untuk verifikasi akun. 


Tips Manajemen Banyak Akun Facebook


Ada hal utama yang harus kamu perhatikan saat akan login ke akun facebook yaitu : 

  1. Jangan login banyak akun facebook dalam 1 IP
  2. Kalau beberapa akun facebook sih, gpp. Tapi kalau puluhan akun facebook, jangan coba-coba login dengan puluhan akun tersebut dengan menggunakan 1 IP

  3. Jangan login akun facebook sebelum menghapus semua cache dan cookies

  4. Penting sekali hal ini saat akan login ke akun facebook yang lain dengan menghapus bersih cache & cookies yang masih tersimpan. Untuk menghapus cache & cookies ini, teman-teman bisa menekan tombol Ctrl + Alt + Delete (langsung di browser) . Bisa juga menggunakan aplikasi CC cleaner untuk menghapus bersih cache & cookies dalam browser

  5. Backup data-data akun facebook

  6. Simpanlah ke tempat aman, data-data informasi akun facebook kamu seperti tempat tanggal lahir, nama, kota tempat tinggal dan fotonya yang lebih penting. Ini dikarenakan apabila akun facebook kamu dihold atau disuspend atau diblokir sementara oleh facebook, maka kamu bisa menggunakan data-data yang telah kamu simpan untuk verifikasi akun.

Hal ini tak lain bertujuan agar akun facebook kita tidak diblokir sementara oleh facebook atau bahkan dihapus. Kalau suatu saat nanti akun kita bermasalah kemudian minta verifikasi akun, maka kita sudah siapkan data-datanya. Dalam hal ini backup nama, foto, tempat dan tanggal lahir menjadi begitu penting untuk mengembalikan akun kita yang disuspend oleh facebook.

Demikianlah tips manajeman banyak akun facebook dalam 1 browser yang sama. Dengan mengikuti tips-tips ini maka akun-akun kita akan menjadi lebih aman. Selamat mencoba, terima kasih telah membaca tips-tips ini



Mau terus dapat informasi terbaru dari aku ? Subscribe Blog Ini yahh.. :

0 Response to "Tips Login Banyak Akun Facebook"

Post a Comment